Pendidikan Sepanjang Hayat
Pendidikan sepanjang hayat merupakan sebuah sistem konsep-konsep pendidikan yang menerangkan keseluluhan peristiwa-peristiwa kegiatan belajar yang berlangsung dalam kehdupan manusia.
Prinsip utama dari pendidikan sepanjang hayat ini adalah “setiap tempat adalah seklah dan setiap orang adalah guru."
Menurut konsep pendidikan sepanjang hayat, kegiatan-kegiatan pendidikan dianggap sebagai suatu keseluruhan. Seluruh sektor pendidikan merupakan suatu sistem yang terpadu.
Konsep ini harus disesuaikan dengan kenyataan serta kebutuhan masyarakat yang bersangkutan. Suatu masyarakat yang telah maju akan memiliki kebutuhan yang berbeda dengan masyarakat yang belum maju.
Apabila sebahagian besar masyarakat suatu bangsa masih yang banyak buta huruf, maka upaya pemeberantasan buta huruf di kalangan orang dewasa mendapat prioritas dalam sistem pendidikan sepanjang hayat.
Tetapi, di negara industri yang telah maju pesat, masalah bagaimana mengisi waktu senggang akan memperoleh perhatian dalam sistem ini.
Pendidikan bukan hanya berlangsung di sekolah. Pendidikan akan mulai segera setelah anak lahir dan akan berlangsung sampai manusia meninggal dunia, sepanjang ia mampu menerima pengaruh-pengaruh.
Oleh karena itu, proses pendidikan akan berlangsung dalam keluarga, sekolah dan masyarakat.
#Semoga Bermanfaat & Menambah Berkah.....
#Salam Membangun Peradaban Dengan Keadaban.....
#Salam Perubahan, Menuju Kemajuan Dengan Tujuan.....
#Salam Satu Jiwa, Buktikan Kita Pasti Bisa.....
In Frame
Menemani Belajar Pascasarjana PAI PERGUNU